Fishing

Bupati: Jangan Ragu Untuk Divaksin

Kesehatan

Bupati: Jangan Ragu Untuk Divaksin

Bupati Kuningan saat disuntik vaksin Coronavac.

Kuningan Terkini - Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Sekretariat Daerah Kuningan menjalani vaksinasi COVID-19 di Pendopo, Senin (8/3/2021). ASN dilingkup Setda yang divaksinasi, diantaranya, petugas Puskesmas Ciawigebang dan Puskesmas Cidahu, dengan jenis vaksin yang di gunakan yaitu vaksin CoronaVac.

Pelaksanaan penyuntikan vaksin tersebut berjalan dengan lancar dan tetap mentaati protokol kesehatan 5M (Memakai masker, Mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, Menjaga Jarak, Menjauhi kerumunan, serta Membatasi mobilisasi dan Interaksi).

Tak hanya Lingkup Setda, Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH. MH juga turut ikut serta di vaksin, karena sekarang usia 60 tahun ke atas sudah bisa di vaksin. Hal ini sesuqai dengan surat edaran nomor HK.02.02/I/368/2021 tentang Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19 pada Kelompok Sasaran Lansia, Komorbid dan Penyintas COVID-19.

“Alhamdulillah, dalam usia 62 tahun, saya Acep Purnama, telah mendapatkan vaksin virus covid-19 tahap 1, Insya Allah tahap ke 2 kita menunggu intruksi dari petugas yang menangani. Saya juga menghimbau kepada masyarakat Kuningan jangan ragu di vaksi Insya Allah aman sudah saya buktikan sediri,” kata Bupati Kuningan, H. Acep Purnama, SH, MH menjelaskan.(gg)


Fishing