Fishing

Kepala Kemanag Monitor UN di MTsN Darma

Pendidikan

Kepala Kemanag Monitor UN di MTsN Darma

Kepala Kemenag Kuningan sat monitoring UN di MTSN Darma.

Kuningan (KaTer) - Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kuningan, Drs H Agus Abdul Kholik MM melakukan monitoring terhadap pelaksanaan Ujian Nasioanl (UN) tingkat SMP/MTs di MTsN Darma, Senin (5/5/2014). Pelaksaan UN di 49 MTs yang dimulai Senin kemarin berlangsung aman dan lancar.

Kepala Kemenag Kuningan, Agus Kepada KaTer menyebutkan, berdasarkan hasil monitoring, pelaksaan UN di 49 MTs mulai Senin kemarin hingga Kamis (8/5/2014) nanti. UN diikuti sebanyak 5017 siswa-siswi di 49 madrasah se Kabupaten Kuningan. “Alhamdulillah monitoring UN yang kami lakukan di MTsN Darma dan Kadugede berjalan lancar, aman dan tertib. Mudah-mudahan kondisi seperti ini berjalan hingga berakhirnya pelaksanaan UN Kamis nanti,” ujar Agus.

Disamping itu lata Agus, pihaknya berharap agar pelaksanaan ujian tahun ini bisa lebih baik dibanding tahun sebelumnya. Ini bertujuan dalam rangka pencapaian target siswa-siswi MTs baik negeri maupun swasta di Kabupaten Kuningan semuanya lulus.

“Kami harap, seluruh panitia penyelenggara UN bisa melaksnakan tugas dengan baik dan memberikan pelayanan maksimal. Kepada seluruh peserta UN kami minta agar tetap tenang, tidak gugup dalam mengerjakan soal, dan jangan lupa berdoa memohon kepada Allah untuk kelancaran dan kesuksesan hasil ujian,” terangnya.

Setelah melakukan monitoring ke MTsN Darma dan Kadugede, pada hari-hati berikutnya, Kepala Kemenag Kuningan akan melakukan monitoring ke sekolah lain di wilayah Kabupaten Kuningan.(AND)


Fishing